Baterai cukup ideal untuk memberikan tenaga bagi perangkat-perangkat elektronik, seperti radio portable, kalkulator, senter, atau mic portable. Namun bagaimana bila radio tersebut kita nyalakan secara terus menerus? (untuk menemani dagang di pasar, misalnya)

Tentu saja akan banyak baterai yang kita gunakan, dan penggunaan baterai ini akan memboroskan keuangan, karena setiap kali baterai habis, kita harus membeli baterai yang baru.

Ada cara yang bisa kita lakukan untuk mengurangi boros keuangan akibat seringnya ganti baterai, yaitu mengganti unit baterai alat dengan sebuah unit catu daya (power supply unit, disingkat PSU). Kita bisa membeli unit catu daya di toko-toko elektronik, atau bisa merakitnya sendiri. Untuk merakit, rangkaian catu daya saya tulis disini.

Sebelum menghubungkan catu daya ke alat elektronik, periksa terlebih dahulu tegangan yang diperlukan oleh alat. Tegangan alat bisa kita ketahui dengan menghitung jumlah baterai (1 buah baterai sama dengan 1,5 Volt), atau melihat plat tulisan yang tertera pada belakang alat atau nameplate alat.

Dibawah ini contoh penggunaan catu daya pada radio portable 4 baterai (6 Volt)

radio-portable-dengan-catudaya
Next→
←Prev

Artikel Terkait

Pilih Label

Baca lagi

Gabung Grup Diskusi Elektronika Dasar

Diskusi elektronika dan listrik melalui aplikasi Telegram. Silahkan baca di

Ayo Gabung Grup Telegram Diskusi Elektronika Dasar

Tidak ada komentar

No spam, no active link, please ^_^