Rangkaian mixer audio pada umumnya menggunakan komponen elektronika variabel resistor atau potensiometer, hal ini dimaksudkan agar amplitudo tiap-tiap kanal audio dapat diatur sesuai kebutuhan, baik untuk menaikkan atau menurunkan sinyal. Disini saya akan memberikan gambaran bagaimana sebuah potensiometer dapat menaikkan atau menurunkan sinyal amplitudo penguat (mixer op-amp).

Diketahui komponen yang digunakan pada rangkaian-rangkaian di bawah ini adalah:
  • IC1 = IC op-amp 741
  • VR = Potensiometer 100 kΩ
  • Rf = Resistor 220 kΩ
  • Rin = Resistor 22 kΩ
  • Vin = 0,2 V

1. Potensiometer diset pada posisi maximal knop putar, ilustrasi rangkaiannya terlihat seperti gambar di bawah ini

potensiometer-maximal-dan-penguat
Sinyal input (Vin) akan sepenuhnya terhubung dengan input rangkaian mixer, sehingga diperoleh nilai Vout = - (Rf ÷ Rin) × Vin' = -2 V (lihat perhitungan op-amp pembalik), Vin' adalah sinyal yang masuk ke input mixer. Perhatikan rangkaian arusnya di bawah ini.

potensiometer-maximal-dan-penguat-garis-tegangan
2. Potensiometer diset pada posisi setengah knop putar, ilustrasi rangkaiannya terlihat seperti gambar di bawah ini

potensiometer-setengah-dan-penguat
Sinyal input (Vin) akan terhubung dengan rangkaian pembagi tegangan, lalu masuk ke input rangkaian mixer. Vin' disini akan bernilai 1/2 × Vin. Sehingga diperoleh nilai Vout = - (Rf ÷ Rin) × Vin' = -1 V. Perhatikan rangkaian arusnya dibawah ini

potensiometer-setengah-dan-penguat-garis-tegangan
3. Potensiometer diset pada posisi minimal knop putar, ilustrasi rangkaiannya terlihat seperti gambar di bawah ini

potensiometer-minimal-dan-penguat
Input rangkaian mixer terhubung dengan Ground (0 V), sehingga nilai Vin' = 0, diperoleh nilai Vout = - (Rf ÷ Rin) × Vin' = 0 V. Perhatikan rangkaian arusnya dibawah ini

potensiometer-minimal-dan-penguat-garis-tegangan
Next→
←Prev

Artikel Terkait

Pilih Label

Baca lagi

Gabung Grup Diskusi Elektronika Dasar

Diskusi elektronika dan listrik melalui aplikasi Telegram. Silahkan baca di

Ayo Gabung Grup Telegram Diskusi Elektronika Dasar

3 komentar

No spam, no active link, please ^_^